Categories
Growth

Apa itu Sprint Design?

Adalah suatu metode untuk mengetes

‎‎Oke. Punya masalah? Tentunya setiap bisnis mempunyai masalahnya masing masing.

‎‎Ada banyak cara untuk menyelesaikannya.

‎‎Salah satunya adalah dengan menggunakan metode Sprint. Metode ini menjanjikan dapat menyelesaikan masalah yang besar atau mengetest ide  baru hanya dalam waktu lima hari.

‎‎Bagaimana caranya? Oke kita akan belajar…

‎Mengenal Jake Knapp

‎Jake Knapp, penulis buku sprint adalah seorang engineer yang bekerja di Google. Bersama dengan rekannya John Zeratsky dan Braden Kowitz, mereka  menciptakan sebuah metode untuk workshop untuk Menyelesaikan berbagai macam masalah.

‎Metode sprint adalah proses dari Google Ventures yang digunakan untuk menjawab pertanyaan besar atau masalah masalah melalui Prototyping atau test ide baru  dengan pelanggan mereka.

‎Proses ini dapat digunakan oleh berbagai macam team mulai dari pengembangan software, jasa,  marketing, penjualan dan lain lainnya

Proses 5 hari Sprint

‎SENIN. kita mulai Memetakan masalahnya dan kita memilih mana yang akan kita fokuskan.

‎SELASA. Pada hari Selasa kita mulai membuat berbagai macam solusi didalam kertas. Jadi ini semacam Sketsa solusinya.

‎RABU. Nah di hari Rabu kita akan membuat keputusan yang penting untuk mengubah ide ide solusi tersebut menjadi sebuah hipotesa yang bisa di ujicoba.

‎KAMIS. Di hari Kamis kita akan mulai membuat prototipe yang realistik dari solusi kita.

‎JUMAT. Pada hari Jumat kita akan mengatas prototipe itu dengan pemakai atau pengguna atau pelanggan kita.

Team Sprint

‎Sebaiknya anggota dari Tim berjumlah maksimal tujuh orang. Kalau lebih dari itu akan kemungkinan akan susah untuk fokus dan produktif. Siapa saja ikutan?

‎Pertama adalah pengambil keputusan. Iya bisa sih CEO, produk manajer atau pengambil keputusan lain.

‎Kedua adalah orang keuangan. Dia yang bisa menjelaskan uang dari mana dan ke mana.

‎Ketiga adalah ahli marketingnya dia yang bisa membuat pesan dari perusahaan tersampaikan kepada pelanggan.

‎Yang keempat adalah ahli customer atau pelanggan dia adalah orang yang sering berkomunikasi dengan pelanggan secara intensif.

Yang kelima adalah orang di bidang tehnologi atau produksi, yaitu orang yang dapat membawa membuat dan menghadirkan produknya.

‎Kemudian ahli design iya abisnya orang yang mendisain produk tersebut.

Trouble Maker.‎ Kita juga bertanya siap yang kalo nggak diajak ikut dalam sprint ini bisa menyebabkan masalah atau trouble maker? Ini biasanya orang yang punya pendapat yang kuat kadang kadang berbeda. Dia sebaiknya ikutan dalam proses ini.

Jangan lupa pilih seorang fasilitator. Dia akan bersikap netral dan membimbing proses premium ini.

‎Di hari Senin, hari terpenting dalam proses kita memulai, kita bisa menghadirkan beberapa ahli yang  kompeten dalam masalah ini.

Manfaat Sprint

Menemukan masalah & validasi ide kita dengan benar, bersama team terbaik kita.

‎Pengertian bersama tentang masalah. Jadi kita bisa melihat masalah dari berbagai macam sudut pandang yang berbeda. Baik dari Sisi mengambil keputusan, orang yang sering berhubungan dengan pelanggan, marketing, hingga keuangan.

Produktivitas yang tinggi. Selama masa sprint, tim hanya fokus dalam aktivitas sprint ini saja, sehingga meningkatkan aktivitas

Roadmap untuk masa depan yang jelas.